First Attempt
Berbekal sekitar 0.8 kilo daging, dua bungkus bumbu rendang Indofood (seharga 800 won per bungkus), satu kotak kecil, 250 ml, santan instan kara (1500 won), garam dan cabe bubuk alias koju secukupnya, saya pun berangkat ke dapur dengan peralatan tempur secukupnya. Berdasarkan petunjuk mami Qonit, bahwa pertama2 bumbunya di oseng-oseng trus habis itu masukkan santan dan dagingnya, lalu tunggu sampai kering, maka mulailah saya merebus daging... (heheh benar2 tidak nurut ^_^;;;). Setelah kurang lebih setengah jam, maka mulailah air rebusan dagingnya tumpah-tumpah dari balik tutup panci ^_^;;; Akhirnya 30 menit kemudian (urusan ngelap2 dapur yg becek tidak usahlah diceritakan detail ya...) setelah menyisakan kira2 sedikit air rebusan, mulailah memasukkan bumbu, santan, cabe dan garam. Pas masukin santan itu, kan digunting sedikit ujung kotak santannya, trus keluarlah air yg saya kira waktu itu adalah air santan. Kemudian di aduk-aduk, dan ditunggu beberapa saat sambil kembali ke kamar beres-beres sisa persiapan masak. Ketika kembali ke dapur maka terciumlah dengan jelas bau daging hangus... dan dengan demikian, rendang saya yang pertama adalah berupa empal daging yang agak hangus.
Rendang I. Tim Penyicip: saudara ASY dan DP dari ICU.
Bahan-bahan: 0.8 kilo daging, 2 bumbu rendang Indofood, cairan dari kotak santan kara, garam dan cabe secukupnya
Second Attempt
Setelah berkonsultasi dengan mamak di kampung soal rendang, bahwa intinya adalah rasio daging dan santan adalah 1 liter santan untuk 1 kilo daging, mulailah saya kembali mencoba masak rendang. Kali ini dengan sisa 1 kilo daging yg dari first attempt, dua bumbu indofood, sisa santan di kotak, garam dan cabe. Mengingat apa yg terjadi di kejadian pertama, saya pikir santannya tinggal sedikit lagi, ya paling2 jadi empal lagi, tapi kali ini dengan tekad bulat jangan sampai hangus! p^o^q. Jadi pertama-tama, rebus daging, kali ini ditungguin, supaya ga ngebecekin dapur lagi.. hihi.. Sudah begitu, sama seperti sebelumnya, airnya disisakan sedikit lalu masukkan bumbu2, garam dan cabe, dan santan. Nah, baru deh ngeh pas buka kotak santan kali ini, pas dibuka ternyata yang sebenarnya berupa santan itu dalam kotak sudah agak berbentuk gumpalan (maklum selama ini lihat santan hanya dalam bentuk cair, hasi ngintip2 mamak di dapur... ^_^;;;), baru deh... "ooh.. ini toh isinya..". Akhirnya, pada second attempt ini, didapatkanlah rendang yang cukup berminyak jauh lebih indah dari rendang versi pertama.
Rendang MkII. Tim Penyicip: timnas Woosong dan ICU
Bahan-bahan: 1 kilo daging, 2 bumbu Indofood, 1 kotak santan kara tanpa cairan, garam dan cabe secukupnya
Third Attempt
Berdasarkan pengalaman kedua yg cukup sukses, akhirnya diniatkan dengan sepenuh hati untuk memasak rendang kembali (mumpung lagi ada acara ke Seoul, jadi mampir dulu beli daging, bumbu rendang dan santan). Sekarang, karena merasa sudah berpengalaman (^_^)v jadi niatnya bikin rendang full untuk 1.8 kilo daging, makanya beli bumbunya 4 bungkus, 3 kotak santan, dan tak lupa dua toples sambel terasi (duh, nulis begini aja udah drolling... ^_^;;;). Begitu sampai DJ tengah malam, karena sudah tidak tahan, akhirnya pagi2 buta jam 1 mulai deh ngerebus 1.8 kilo daging selama kurang lebih 45 menit, trus airnya disisakan dikit, dan mulai memasukkan bumbu2, santan2, garam dan cabe. Kali ini, setelah sekian saat, mulailah terlihat bentuk gulai daging calon rendang yang indah dan menawan hati. Tak lupa diaduk-aduk biar tidak hangus. Akhirnya setelah kurang lebih 1 jam, selesailah rendang yang lebih rupawan dari second attempt! Tapi belum menyerupai rendang mamak di rumah yg berwarna lebih gelap dan lebih nikmat, tapi tidak apa2 lah, namanya juga anak-anak (loh???).
Rendang ver.3.0 beta. Tim penyicip: mahasiswa Indonesia di MCCB
Bahan-bahan: 1.8 kg daging sapi, dicuci bersih, 4 bungkus bumbu rendang Indofood, 3 kotak santan kara 250ml, garam secukupnya, cabe sebanyak2nya (tinggal 1/4 botol seh...)
Comments
ayoayoayo rajin masaaak! :)
eniwei daku dulu membuat warna gelapnya pake nambahin cabe bubuk, jadi kemerahan, bikin gelap. krn kbetulan bumbu indofoodnya jg gak terlalu pedes, sementara lidah orang2 jawa di sini pada terbiasa makan sambel terasi huehehehe..
cukup banyakkah dikau masukkan gochu garu?
(sebagai tester second attemp :p)
ya untuk fourth attempt berikutnya, akan saya coba lebih banyak santan dan kochu, juga mungkin lebih lama dimasaknya ya, biar lebih kering. nanti timnas woosong diundang juga, mami dan pakde juga klo mampir ke DJ dikasih deh.. hehe
PS: Tapi rendang V.3 nya dari gambar dah OK tuh.....:D
pala, daun salam, sereh, bawang merah halus --> susah dicari (ada sih tapi belinya terpisah2 ntar malah sisanya masih banyak terbuang). makanya pake bumbu instant. dan krn pake indofood santannya kurang, makanya ditambahi hehe..
trus panci presto juga mahal =D kang hou mau beli tak sa-man-won hihihi
ada jg di sini anak2 india-bangladesh yg pada pake..